Kaidah Kedelapan Qowaoidul I'lal Asalnya Lafadz رَضِيَ dan Lafadz غَازٍ
San3kalongbm.com - Kaidah Kedelapan Qowaoidul I'lal Asalnya Lafadz رَضِيَ dan Lafadz غَازٍ - Didalam mempelajari ilmu shorof tidak cukup hanya bermodalkan dengan memahami wazan-wazan fi'il saja. Namun harus juga memahami kaidaah-kaidah dalam I'lal. Sebagaimana dengan arti nama kitab itu sendiri, Qowaid adalah bentuk jamak dari Qoidah yang mempunyai arti dasar, alasan, hukum.
Kaidah Kedelapan |
Pada postingan sebelumnya admin sudah bagikan kaidah Pertama dan kedua Qowaidul I'lal Asal Lafad صَانَ dan بَاعَ, maka kali ini admin akan berbagi kembali dengan kaidah yang Ketujuh yaitu يَعِدُ asalnya يَوْعِدُ
Jika didalam KBBI Kaidah adalah rumusan asas yang menjadi hukum; aturan yang sudah pasti; patokan; dalil. Dengan adanya dalil, patokan azas dan lain sebagainya itu kita dapat dengan mudah untuk mempelajari bahasa Arab.
Dalam Qowaidul I'lal ini terdapat 19 qoidah, maka namanya berubah menjadi jamak Qowaidul I'lal yang artinya kaidah-kaidah didalam berbahasa Arab. Dari kesemuanya tersebut antara lain:
- Kaidah 1 صَانَ dan بَاعَ
- Kaidah 2 يَبِيْعُ وَ يَقُوْمُ
- Kaidah 3 صَائِنٌ , سَئِرٌ , كِسَاءٌ ,بِنَاءٌ
- Kaidah 4 مَيْوِتٌ dan مَرْمِيٌّ
- Kaidah 5 يَرْمِيْ dan يَغْزُوْ
- Kaidah 6 يُزَكِّيْ asalnya يُزَكِّوُ dan يُعَاطِيْ asalnya يُعَاطِوُ
- Kaidah 7 Lafadz يَعِدُ asalnya يَوْعِدُ
- Kaidah 8 رَضِيَ dan غَازٍ
- Kaidah 9 صُنْ" dan "سِرْ
- Kaidah 10 مَدَّ asalnya مَدَدَ
- Kaidah 11 َآمَن asalnya أَأْمَنَ
- Kaidah 12 أَجَابَ asalnya أَجْوَبَ
- Kaidah 13 تَعَاطِيًا dan Lafadz تَعَادِّيًا
- Kaidah 14 يُوْسِرَ dan Lafadz مُوْسِرٌ
- Kaidah 15 مُصُوْنٌ dan Lafadz مَسِيْرٌ
- Kaidah 16 اِصْطَلَحَ , اِضْطَرَبَ , اِطَّرَبَ اِظَّهَرَ
- Kaidah 17 اِدَّرَأَ , اِذَّكَرَ , اِزْدَجَرَ
- Kaidah 18 اِتَّصَلَ , اِتَّسَرَ اِثَّغَرَ
- Kaidah 19 اِتَّرَّسَ، اِثَّاقَلَ، اِدَّثَّرَ، اِذَّكَّرَ، اِزَّجَّرَ، اِسَّمَّعَ، اِشَّقَّقَ، اِصَّدَّقَ، اِضَّرَّعَ، اِظَّهَّرَ، اِطَّاهَرَ
Untuk pembahasan secara terperinci akan admin bahas secara bertahap, step by step, per bab masing-masing, agar tidak menyulitkan saat dalam memahaminya.Khusus pada artikel ini akan admin bagikan
Mari kita bahas Kaidah Kedelapan yang bersumber dari kitab Qowaidul I'lal lafadz رَضِيَ" dan "غَازٍ
اِذَا وَقَعَتِ الْوَاوُ بَعْدَ كَسْرَةٍ فِيْ اِسْمٍ اَوْ فِعْلٍ، اُبْدِلَتْ يَاءً، نَحْوُ رَضِيَ وَغَازٍ اَصْلُهُمَا رَضِوَ وَغَازِوٌ
"Tatkala ada huruf wawu jatuh setelah harakat kasrah di dalam isim atau fi'il, maka huruf wawu itu diganti dengan huruf ya'. Contoh "رَضِيَ" dan "غَازٍ" asalnya adalah "رَضِوَ" dan "غَازِوٌ".
I'lal Lafadz رَضِيَ (Radliya) dan Lafadz غَازٍ (Ghazin)
الاعلا ل رَضِوَ على وزن فَعِلَ , افدلت الواو ياء لوقوعها فعد كسرة فصار رَضِيَ , وقد سبق اعلال غَازٍ
Lafadz رَضِيَ asalnya adalah رَضِوَ mengikuti wazan فَعِلَ (fi'il madli).
Berdasarkan kaidah 8 di atas, pada lafadz رَضِوَ, terdapat huruf wawu yang terjatuh setelah huruf yang berharakat kasroh, maka huruf wawu tersebut harus diganti menjadi huruf ya', sehingga berubah menjadi lafadz رَضِيَ.
Adapun untuk i'lal lafadz غَازٍ (ghazin), maka sudah admin bagikan pada kaidah i'lal ke lima, silahkan kunjungi lebih lanjut pada link berikut: Kaidah I'lal 5, Lafadz يَغْزُوْ dan Lafadz غَازٍ.
Demikian Kaidah Kedelapan Qowaoidul I'lal Asalnya Lafadz رَضِيَ dan Lafadz غَازٍ Untuk kaidah serlanjutnya dapat sobat ikuti blog ini San3kalongbm.com yang selalu memberikan informsai seputar kitab-kitab pesantren dan ilmu alat untuk belajar berbahasa Arab.
Terimakasih, Wassalam ,,,....San3kalongbm
Post a Comment for "Kaidah Kedelapan Qowaoidul I'lal Asalnya Lafadz رَضِيَ dan Lafadz غَازٍ"